Banyak pihak-pihak yang membuat berita ataupun prediksi-prediksi yang membuat banyak orang menjadi resah dan was-was. Terlebih lagi pemberitaan maupun prediksi di luar nalar dan logika manusia.
Ketika seseorang menyatakan bahwa akan terjadi bencana besar yang menimpa Indonesia, itu bukan hal yang aneh ketika Indonesia di prediksi akan terkena bencana hebat. Ini dikarenakan bahwa Indonesia memang terletak dikawasan yang rawan bencana alam. Contohnya saja bencana gunung meletus atau pun gempa, ini memang meresahkan tetapi mungkin terjadi karena Indonesia berada di wilayah jajaran gunung berapi teraktif di Dunia dan rawan gempa karena tempat bertemunya banyak lempeng Bumi yang rawan berbenturan dan menyebabkan gempa.
Namun anehnya ketika seseorang menyatakan bahwa akan terjadi gempa sebesar 8,7 skala richter membuat khawatir banyak pihak, juga menimbulkan banyak pertanyaan. Pertanyaan bagaimana dia bisa mengatakan gempa sebesar itu bisa terjadi dan dapat dengan pasti sebesar itukah yang kan terjadi? Sungguh luar biasa jika dia itu benar. Karena gempa memang bisa di prediksi tetapi ilmu dan tekhnologi secanggih apapun belum dapat memprediksi skala yang kan terjadi dalam gempa tersebut.
Jadi sangat aneh bila dia mampu memprediksinya dan juga prediksi besar skalanya. Dan prediksi itu hanya akan membuat banyak orang menjadi khawatir saja. Dan pesan untuk masyarakat luas, janganlah terlalu menghawatirkan bencana apa yang akan terjadi. Tetapi bersiaplah dalam menghadapi bencana tersebut dengan memperbanyak ibadah dan perbanyak doa, agar terhindar dan selamat dari bencana tersebut. Atau paling tidak kita telah mempersiapkan bekal amal ibadah jika akhirnya tidak selamat.
Nama : Dwi Septiandika (25209336)
Kelas : 2EB07
Tidak ada komentar:
Posting Komentar